Just another free Blogger theme

Minggu, 28 Januari 2024

masih dalam remang-remang,

angin malam pun masih datang,

cahaya siang belumlah terang

dunia masih dalam bayang-bayang

 


tiap insan menanti fajar,

untuk menebus malam yang buyar

karena dingin telah menyebar

kini hangat yang menjadi pembayar

 

tiap insan menanti fajar tiba,

bukan dari sebuah kisah atau legenda

mengandalkan cita dan jiwa setia

untuk hadir di setiap siang menjelma

 

fajar menyingsing bukanlah cerita

membawa rasa dan hangat yang menerpa

juga cerita dan asa yang lama sirna

tertutup gelap sepanjang duka

 

wahai fajar yang ada di sana,

kau datang menghapus malam,

karena gulita adalah sebuah fakta,

hanya usaha yang bisa membungkam

 

wahai fajar yang ada kini hadir,

kau datang menerangi siang,

karena terang bukanlah janji,

hanya upaya yang bisa mengundang

 

burung terbang ke sana kemari,

mencari sesuap nasi untuk perut sendiri,

kau hadir menyibak misteri

menyinari bumi sepanjang hari


di sini, aku berdiri, sekedar untuk bertanya,

kepada angin yang tak juga memberi kata,

pada awan yang tak pula memberi ucap,

hanya pada cita yang pernah kau ungkap

 

di sini, aku berdiri sekedar untuk menanti,

sebuah kata menjadi rasa

sebuah rasa menjadi cita

hingga cita menjadai cinta

 

di sini aku berdiri untuk merawat asa

dari lubuk jiwa yang tak pernah kau duga

atau hasrat yang tak pernah kau lihat

hanya harap yang menguatkan rasa

 

ku tahu, angin berhempus lembut,

entah kemana dia berjalan ngebut

mungkin terbawa arus dan hanyut

menuju ujung muara yang patut

 

ku tahu, angin tak akan berhenti

hanya karena ada badai di seberang sana,

namun ku tahu, angin akan berhenti,

saat ada energi  tak menggeliat

 

wahai sang fajar

di sini, aku, kau, dan mereka

berdiri berkumpul, tak tahu mengapa

apakah hal ini, adalah sebuah kebersamaan

 


Categories:


Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Pellentesque volutpat volutpat nibh nec posuere. Donec auctor arcut pretium consequat. Contact me 123@abc.com

0 comments:

Posting Komentar